Friday, February 24, 2012

Emerson Network Power Jelaskan Efficiency Without Compromise Untuk Infrastruktur TI pada FutureGov Forum Indonesia

Diposkan oleh Admin di 6:00 AM
Emerson Network Power, yang merupakan salah satu bisnis Emerson dan pemimpin global dalam hal memaksimalkan ketersediaan (availability), kapasitas dan efisiensi infrastruktur penting, turut berpartisipasi dalam acara FutureGov Forum Indonesia dan menyampaikan solusi infrastruktur TI yang memungkinkan tercapainya Efficiency Without Compromise TM.





Jeffry Toon, Direktur Emerson Network Power Enterprise Solution Group di Asia, hadir menyampaikan optimisasi infrastruktur data center melalui efisiensi desain, operasi dan manajemen. Jeffry Toon bergabung dengan Emerson pada 2008, dengan segudang pengalaman dalam industri bersama HP dan kegiatan konsultasi yang ia lakukan. Memimpin Enterprise Solution Group Emerson membuatnya memiliki insight mengenai infrastruktur penting yang mendukung pengukuran efisiensi bisnis.


"Efficiency Without CompromiseTM memungkinkan perusahaan untuk beroperasi lebih baik baik dengan biaya lebih murah, melalui pemilihan dan penggunaan cooling, daya dan teknologi monitoring yang baik, yang didukung oleh layanan kunci dan keahlian lokal," ujar Jeffry. "Emerson bangga bisa ambil bagian dalam FutureGov Forum Indonesia, dan kami menantikan kesempatan untuk mempresentastikan solusi kami mengenai bisnis TI yang penting kepada para pengguna dan manajer fasilitas di Indonesia."


FutureGov Foum diselenggarakan oleh majalah FutureGov Asia Pasifik dengan tujuan memberikan solusi TI yang tepat kepada pelaku bisnis yang pas dan sesuai dengan bisnis mereka. Sebagai acara yang wajib dihadiri para praktisi TI di Indonesia, forum ini memfokuskan pada tantangan TI terbesar pemerintah, karena tidak ada organisasi manapun yang mengelola data sebanyak pemerintah, atau memenuhi permintaan data yang terus naik seperti pemerintah.
Selain Jeffry Toon, pembicara lain dari Malaysia, Uni Emirat Arab dan Arab Saudi juga akan berbagi keahlian mereka dalam hal security, cloud computing dan praktik terbaik lainnya bagi fasilitas penting perusahaan. FutureGov Forum Indonesia diadakan pada 21-22 Februari 2012 di Hotel Shangri-la, Jakarta.


Techno/JR
 

Copyright © 2012 Techno News | Design by Spread Truth Media Inc.