Saturday, February 18, 2012

HP Siap Demokan Server Berbasis ARM

Diposkan oleh Admin di 9:00 PM
HP akan segera mendemokan server berbasis ARM mereka! Platform server baru berbasis ARM dari HP yang disebut dengan nama Redstone tersebut akan siap dicoba oleh beberapa pelanggan setia yang terpilih di kuartal kedua tahun 2012 ini.




Platform Redstone yang mulai dikembangkan pada November 2011 lalu merupakan bagian dari langkah awal HP membawa ARM ke dunia server. Sebanyak 288 chip prosesor bernama EnergyCore, berbasis ARM Cortex-A9 berkecepatan 1.1 Ghz – 1.4 Ghz, menjadi pusat pemroses data dari platform tersebut. Berdasarkan informasi yang diberikan HP, chip-chip prosesor dalam platform Redstone tersebut akan menggunakan daya yang jauh lebih rendah bila dibandingkan dengan platform dengan prosesor server biasa.





Menurut HP, platform Redstone akan cocok untuk digunakan di perusahaan-perusahaan yang membutuhkan pengolah data sederhana berbasis web yang tidak memerlukan kalkukasi tingkat tinggi, misalnya untuk menangani data-data transaksi online. Sayangnya, HP belum menyebutkan kapan platform server berbasis ARM tersebut siap dipasarkan.
Ide pemanfaatan prosesor berbasis ARM untuk server pemroses data sederhana memang sudah berkembang sejak beberapa waktu yang lalu. Walaupun tidak memiliki kemampuan melakukan pemrosesan data besar seperti prosesor-prosesor server pada umumnya, ARM dapat menjadi alternatif dengan konsumsi energi yang lebih rendah bila dimanfaatkan di server pemroses data sederhana. Namun, sampai sejauh mana kemampuan ARM dalam menjalankan tugas server dan seberapa besar penghematan energi akan didapatkan? Tentunya hal tersebut akan mulai terjawab saat server berbasis ARM didemokan nanti.

Techno/JR
 

Copyright © 2012 Techno News | Design by Spread Truth Media Inc.